Suara.com - Setelah calon petahana gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) ditetapkan polisi menjadi tersangka kasus dugaan penistaan agama, partai-partai pendukung pasangan Ahok-Djarot Saiful Hidayat bergerak.
Hari ini, Ketua Umum Partai Nasional Demokrat Surya Paloh bertemu dengan Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta. Salah satu agenda pertemuan membahas kasus Ahok.
"Ini kunjungan balasan. Sebelumnya saya kunjungan ke Nasdem. Sekarang beliau ke sini. Beliau senior saya," kata Novanto ketika menyambut Paloh.
Kemudian Novanto mengajak Paloh ke lobi utama kantor DPP Golkar.
Keduanya tertawa bersama ketika melihat spanduk bergambar Novanto, Paloh, dan Presiden Joko Widodo. Spanduk tersebut bertuliskan Bersama Jokowi Berkarya untuk Bangsa.
Paloh diajak masuk ke ruang kerja Novanto yang terletak di lantai tiga.
Pertemuan kedua petinggi partai berlangsung secara tertutup.
Sementara itu di DPP PDI Perjuangan, siang tadi Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati juga bertemu dengan kader di DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat. Salah satu agenda pertemuan tersebut ialah merespon situasi politik akhir-akhir ini.
Ahok dan Djarot didukung oleh Nasdem, Golkar, PDI Perjuangan, dan Hanura.
Pasangan ini menghadapi pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno yang diusung Gerindra dan PKS serta Agus Harimurti Yudhoyono - Sylviana Murni yang didukung Demokrat, PPP, PKB, dan PAN.