Sandiaga Beberkan Dana Kampanyenya Pekan Depan

Ardi Mandiri Suara.Com
Selasa, 15 November 2016 | 06:23 WIB
Sandiaga Beberkan Dana Kampanyenya Pekan Depan
Sandiaga Uno di Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan, Jakarta Utara [suara.com/Dian Rosmala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga, Sandiaga pekan depan akan mengumumkan dana kampanye yang digunakan selama ini dengan transparan.

"Saya punya datanya mungkin minggu depan. Dari bagian Tim Kampanye, Pak Mardani sudah ada masukan dan saya pribadi," kata Sandiaga di Jakarta, Senin.

Dia mengatakan bahwa dana kampanyenya menggunakan dana pribadi.

"Sumber dana kampanye sebagian besar berasal dari pribadi pasangan calon," kata Sandiaga.

Sebelumnya Sandiaga mengatakan hanya dia yang sudah mempublikasikan dana kampanyenya sebesar Rp29,3 miliar.

"Publikasi dana kampanye satu-satunya hanya kami, itu bukti walaupun tidak diharuskan oleh undang-undang kita melakukannya," kata Sandiaga dalam acara Komitmen "Jakarta Terbuka dan Tertib Administrasi," kata Sandiaga.

Pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno (Anies-Sandi) yang diusung oleh Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan nomor urut tiga.

Selain itu, nomor urut satu Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni (Agus-Sylvi) diusung Partai Demokrat, PPP dan PAN. Kemudian, nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat (Ahok-Djarot) diusung PDI Perjuangan, Partai Nasdem, Partai Hanura dan Partai Golkar. [Antara]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI