Ini Alasan Timses Yakin Ahok Tak Bakal Jadi Tersangka

Rabu, 09 November 2016 | 11:13 WIB
Ini Alasan Timses Yakin Ahok Tak Bakal Jadi Tersangka
Calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok saat berkunjung di salah satu toko kue di Jalan Kebon Jahe, Jakarta Pusat, Selasa (8/11/2016). [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Anggota tim kampanye pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat, Wibi Andrino, meyakini Ahok tidak akan menjadi tersangka kasus dugaan penodaan agama yang dituduhkan kepadanya. Wibi yakin Ahok segera melewati persoalan ini.

"Jangan dong. Kita nggak pikir ke situ (Ahok jadi tersangka). Kan dia juga nggak salah," ujar Wibi, Rabu (9/11/2016).

Sekretaris DPW Partai Nasional Demokrat DKI Jakarta yakin tuduhan terhadap Ahok tidak akan terbukti. Menurut dia isi pidato Ahok di depan masyarakat Kepulauan Seribu yang mengutip ayat Al Quran tidak dimaksudkan untuk menghina Quran. 

"Iya dong nggak salah, nggak ada niat menistakan. Kita support terus beliaulah," kata Wibi. 

Sejauh ini, Ahok sudah dua kali dimintai keterangan penyidik Bareskrim sebagai terlapor.

Pemeriksaan kedua dilakukan Senin (24/10/2016) lalu, Ahok telah menjawab 18 pertanyaan penyidik. Sedangkan pada Senin (7/11/2016), ahok mendapatkan 22 pertanyaan dari penyidik.

Penyidik juga telah meminta keterangan sebanyak 27 saksi dan saksi ahli.

Dalam waktu dekat, penyidik akan memeriksa Buni Yani, dosen LSPR yang mengunggah potongan video berisi ucapan Ahok yang kemudian menjadi kontroversial.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI