Suara.com - Akademisi London School of Public Relations (LSPR) mengaku siap menjalani pemeriksaan terkait beredarnya video ucapan kontroversial Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnam (Ahok) di media sosial yang menyinggung suara Al Maidah. Rencananya, penyidik Cyber Crime Polda Metro Jaya akan memeriksa Buni Yani sebagai pihak terlapor, Kamis (10/11/2016) depan
"Iya (siap), hari Kamis (Buni Yani diperiksa)," kata pengacara Buni Yani, Aldwin Rahardian saat dihubungi, Senin (8/11/2016).
Menurutnya, kliennya telah menerima surat pemanggilan dari pihak kepolisian
"Sudah terima (surat pemanggilan)," kata dia.
Saat disinggung soal video yang diunggah, Aldwin membantah jika kliennya tidak memotong video ucapan Ahok yang diduga telah menistakan agama. Dia menambahkan jika kliennya bukan pihak yang pertama kali menggunggah vidoe tersebut ke dunia maya. Katanya, Buni Yani mengambil video Ahok dari salah satu akun di Youtube.
"Tidak ada pemanggalan video. Dia ambil videonya (diambil) dari akun NKRI," kata dia.
Sebelumnya, Buni Yani membantah tuduhan mengedit isi video yang berisi ucapan Ahom tentang surat Al Maidah. Buni berani bersumpah untuk membuktikan pernyataannya.
"Saya bersaksi demi Allah, kalau sudah bersumpah demi Allah, berarti sudah serius ya, dunia akhirat, tidak mengubah apa-apa di dalam video tersebut. Sama sekali tidak, karena saya tahu itu fitnah," kata Buni kemarin.
Buni Yani juga menyangkal telah memotong video yang aslinya berdurasi satu jam empat menit menjadi hanya 31 detik. Dia mengatakan ketika itu hanya mengunggah ulang video berdurasi 31 detik dari media lain.
"Saya bukan orang pertamakali yang mengupload video itu. Saya dapat dari media NKRI, saya bukan yang pertama. Sedangkan NKRI ambil dari website resmi pemprov, lebih dulu ada di website pemda. Saya dituduh memotong dari satu jam empat menit menjadi 31 detik. Itu juga tidak benar, itu sudah dari NKRI, durasinya 31 detik," kata Buni.