Pascabentrok, Polisi Masih Bersiaga

Sabtu, 05 November 2016 | 00:29 WIB
Pascabentrok, Polisi Masih Bersiaga
Suasana pascabentrok demonstran dengan aparat di depan Istana Negara [Suara.com/Welly Hidayat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pascabentrok antara para demonstran dengan aparat kepolisian di depan Istana Merdeka, Jakarta, kondisi kembali kondusif sekitar pukul 19.00 WIB sampai 21.00 WIB.

Meski demikian, aparat kepolisian yang dilengkapi tameng masih siaga dan kendaraan water canon pun terlihat masih berada dilokasi.

Sedangkan para demonstran yang berada di silang Monas sudah terlihat meninggalkan lokasi. Di lokasi demo, terlihat dua mobil polisi yang dibakar massa tinggal kerangka saja, dan belum dapat dipindah dari lokasi pascabentrok.

Tak hanya itu, aksi demo juga meninggalkan begitu banyak sampah yang berhamburan di jalan raya seperti batu, kayu, plastik dan pecahan botol beling.

Sekitar lima Petugas Prasarana dan Sarana Umum membersihkan lokasi pascabentrok.

Seperti diberitakan sebelumnya, usai berdemo di depan Istana Merdeka, para pendemo bergerak menuju ke gedung DPR/MPR.



REKOMENDASI

TERKINI