Suara.com - Demonstrasi yang dilakukan sejumlah ormas islam di depan Istana Merdeka, Jumat (4/11/2016), sudah mereda. Kondisi saat ini di depan istana sudah mulai kondusif, setelah sempat terjadi chaos antara aparat dan massa aksi.
Berdasarkan pantauan Suara.com, sepanjang Jalan Merdeka Barat, khususnya di depan Istana Merdeka di penuhi dengan sampah plastik dan kayu.
Para petugas kebersihan berpakaian orange terlihat mulai membersihkan sampah di depan istana merdeka. Mereka terlihat menyapu sambil bercanda satu sama lain.
Sementara itu, para petugas yang seharian penuh mengamankan Istana Merdeka dari serbuan massa aksi terlihat tiduran di depan istana.
Sedangkan massa aksi yang sejak siang tadi membanjiri sekitaran monas, dikabarkan bergeser ke gedung DPR RI di Senayan. Sedangkan sebagian massa aksi lainnya, beristirahat di Masjid Istiqlal.
Depan Istana Dibanjiri Sampah, Pasukan Orange Mulai Sibuk
Jum'at, 04 November 2016 | 23:51 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
REKOMENDASI
TERKINI