Suara.com - Calon gubernur Jakarta nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono, ikut memonitor perkembangan demonstrasi ormas Islam, siang ini.
"Kita tetap monitor apa yang terjadi di Jakarta," kata Agus usai melaksanakan ibadah salat Jumat di Masjid Pondok Indah, Jakarta.
Agenda anak Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono kampanye hari ini tidak terganggu.
"Tidak terganggu, saya melaksanakan kegiatan seperti biasa. Tadi pagi saya berbicara tentang substansi secara internal. Kemudian hari ini salat Jumat. Setelah itu biasa saja. Seperti hari-hari biasa," kata dia.
Ketika dimintai pendapat tentang adanya informasi yang menyebutkan bendera PPP berada di tengah-tengah demonstrasi ormas Islam, dia mengaku tidak tahu.
"Tanyakan saja ke PPP. Saya tidak di sana. Ada lagi yang lain? Saya nggak tahu di sana, saya nggak dilihatin orangnya," tuturnya.
Agus merupakan calon gubernur yang berpasangan dengan Sylviana Murni. Agus dan Sylviana didukung oleh Partai Demokrat, PPP, PKB dan PAN.
Pasangan ini akan melawan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Syaiful Hidayat yang didukung oleh Hanura, Nasdem, Golkar, dan PDI Perjuangan. Serta Anies Baswedan dan Sandiaga Uno yang didukung oleh Partai Gerindra dan PKS.
Agus Yudhoyono Monitor Jalannya Demo Ormas Islam di Jakarta
Jum'at, 04 November 2016 | 14:23 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Usai Diserang Isu SARA, RK Janji Bikin Program ke Vatikan dan Yerusalem, Apa Alasannya?
09 Oktober 2024 | 18:22 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI