Didemo Ormas Islam di Jakpus, Ahok Kampanye di Jakut

Jum'at, 04 November 2016 | 12:16 WIB
Didemo Ormas Islam di Jakpus, Ahok Kampanye di Jakut
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) kampanye di Muara Karang , Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara. [suara.com/Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Siang ini, menjelang demonstrasi ormas Islam, calon gubernur Jakarta nomor urut dua, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), kampanye di Muara Karang , Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara. Dia memenuhi janji untuk tetap kampanye meski didemo warga.

Ahok tiba di lokasi sekitar pukul 11.00 WIB. Sejumlah warga langsung mengajak salaman Ahok. Sebagian lagi mengajaknya foto bersama.

"Kita mau memperbaiki trotoar. Supaya bisa dipergunakan dengan baik," kata Ahok.

Ahok berjanji akan meningkatkan infrastruktur jalan di kawasan ini.

Ahok hanya sekitar 15 menit di sana. Selanjutnya, dia meninggalkan lokasi dengan menggunakan mobil Rubicon berwarna abu-abu.

Sementara itu di Jakarta Pusat, saat ini anggota ormas Islam bersiap-siap demonstrasi untuk menuntut Ahok diproses hukum dalam kasus dugaan penistaan agama yang dituduhkan kepadanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI