Lili (32), salah satu warga Kalisari mengatakan, ketika itu Jokowi Ahok mendapat suara terbanyak di wilayah Kelurahan Kalisari, Pasar Rebo, Jakarta Timur pada tahun 2012.
"Waktu pa Jokowi-Ahok jadi cagub cawagub 2012 menang disini," ujar Lili.
Hal yang sama dikatakan Rosma (42), warga Kalisari. Ketika itu suara Jokowi Ahok mendapat suara terbanyak mengalahkan pasangan Fauzi Bowo dan Nachrowi Ramli. Tak hanya itu, ibu rumah tangga itu juga menuturkan, banyak pendukung atau simpatisan PDI Perjuangan.
"Jokowi Ahok pernah menang disini. Disini kan banyak pendukung PDI Perjuangan," kata dia.
Lebih lanjut, Rosma mengaku senang dengan hadirnya mantan Bupati Blitar ke wilayah tempat tinggalnya. Pasalnya Djarot merupakan cawagub pertama yang menyambangi daerah Kalisari.
"Baru Pa Djarot yang kesini, dan belum pernah ada cagub-cawagub yang lain ke sini," ungkapnya.