Jangan Ketipu Akun Klonengan! Inilah Akun Resmi Agus, Ahok, Anies

Siswanto Suara.Com
Minggu, 30 Oktober 2016 | 14:04 WIB
Jangan Ketipu Akun Klonengan! Inilah Akun Resmi Agus, Ahok, Anies
Cagub dan Cawagub menunjukkan nomor pengundian [Suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komisi Pemilihan Umum Daerah Jakarta merilis akun media sosial resmi tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta periode 2017-2022.

Pilkada diikuti tiga pasangan kandidat yaitu, nomor urut satu: Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni, nomor urut dua: Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat, dan nomor urut tiga: Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Akun yang didaftarkan ke KPUD merupakan saluran resmi yang akan mereka gunakan untuk kampanye. Dengan pengumuman akun resmi ini, masyaraka diharapkan tak tertipu dengan akun-akun klonengan yang sering dipakai untuk memprovokasi.

Berikut daftar akun resmi yang dirilis KPUD melalui situs resmi:

Agus-Sylviana

Facebook: AgusSylviForDKI1
Twitter: AgusSylviForDKI1
Instagram: AgusSylviForDKI1

Ahok-Djarot

Facebook: AhokDjarot
Twitter: AhokDjarot
Instagram: ahokdjarot
Website: AhokDjarot.id

Anies-Sandiaga

Facebook:
Anies Sandi #jakartamajubersama
Anies Baswedan
Suara Anies
Relawan Anies
Sandiaga Salahudin Uno

Twitter:
@jktmajubersama
@aniesbaswedan
@suaraanies
@relawananies
@sandiuno

Instagram:
jakartamajubersama
aniesbaswedan
relawananies
sandiuno

Website: jakartamajubersama.com

Masa kampanye pilkada Jakarta sudah dimulai Jumat (28/10/2016) dan akan ditutup pada 11 Februari 2017. Pilkada akan diselenggarkan 15 Februari 2017.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI