Kronologis Jatuhnya Gondola di Intiland Tower

Rabu, 26 Oktober 2016 | 14:13 WIB
Kronologis Jatuhnya Gondola di Intiland Tower
Ilustrasi terjatuh. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang pekerja teknisi Agus Heryadi (30) tewas terjatuh dari lantai 23 gedung Intiland Tower, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat. Dia hendak memperbaiki gondola.

Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Tanah Abang Komisaris Mustakim menceritakan awal kejadian korban terjatuh.

"Berawal ketika korban sedang bekerja sebagai kontraktor melakukan perbaikan, selanjutnya korban melakukan pengetesan gondola dari Lantai 23, tiba-tiba gondola tersebut jatuh bersama korban hingga lantai dasar yang menyebabkan korban meninggal dunia di tempat," kata Mustakim kepada wartawan, Rabu (26/10/2016).

Menurutnya, jika memang gondola tersebut tengah dalam upaya perbaikan oleh PT Hitacindo Utama selaku pihak kontraktor. Namun ketika korban tengah menaiki gondola tersebut tali sling terputus.

"Hari ini adalah tahap pengetesan yang dilakukan oleh korban," kata dia.

Korban pun saat ini telah dibawa ke rumah sakit. Sedangkan, bangkai gondola tersebut masih belum dievakuasi. Di lokasi sekitar aparat sudah memasukan garis polisi. Kasus ini telah ditangani Polsek Tanah Abang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI