Suara.com - Isu jika keluarga Darmawan Salihin banyak mengeluarkan uang untuk membiayai proses pengungkapan kasus kematian Wayan Mirna Salihin disinggung di tengah persidangan, kemarin. Isu tersebut pertamakali disampaikan oleh tante dari Mirna, Roosnisti Salihin, ketika dulu diwawancarai wartawan televisi swasta.
Sampai hari ini, kuasa hukum Jessica, Hidayat Bostam, mengaku masih heran dengan pernyataan Roosniati.
"Itu soal keterangan dari tante Mirna yang bilang keluarga telah menghambur-hambur kan uang itu buat apa," kata Bostam, Jumat (14/10/2016).
Bostam mengatakan seharusnya keluarga Mirna tak mengeluarkan dana untuk proses penanganan kasus karena telah ditangani aparat penegak hukum.
"Dengan adanya persidangan ini, ada penjagaan dengan ketat, apa pakai uang negara? Kita kan nggak tahu," kata Bostam.
Tapi, Bostam tak mau membuat kesimpulan apapun jika pernyataan tante Mirna itu benar.
"Saya nggak bilang begitu, yang bilangkan tantenya Mirna. Roosnisti. Yang mengatakan begitu kan dia. Kan sekarang jadi melebar tuh," kata dia.
Kemarin, soal itu disinggung ketua kuasa hukum Jessica, Otto Hasibuan. Otto menyampaikannya ketika membacakan nota pembelaan.
Ketika mendengar pernyataan Roosnisti ketika itu, kata Otto, keluarga Jessica kaget.
"Saya down dan keluarga Jessica bergetar dan ciut mendengar itu," kata Otto.