Warga Asing Banyak Salahgunakan Bebas Visa, Ini Langkah Kapolri

Selasa, 11 Oktober 2016 | 15:09 WIB
Warga Asing Banyak Salahgunakan Bebas Visa, Ini Langkah Kapolri
Kapolri Jenderal Tito Karnavian [suara.com/Dian Rosmala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sejak 2015 yang lalu, warga negara asing dibebaskan dari kewajiban memiliki visa untuk tujuan kunjungan ke Indonesia. Salah satu tujuannya, untuk mendongkrak perekonomian dari sektor pariwisata.

Namun siapa sangka, kebijakan tersebut belakangan menuai kontroversi. Pasalnya, banyak turis masuk ke Indonesia bukan untuk piknik, tapi cari kerja.

Kapolri Jendral Tito Karnavian menegaskan kepada mereka yang menyalahgunakan kemudahan yang diberikan pemerintah Indonesia, akan ditindak tegas.

"Pertama, kita akan melakukan penindakan hukum. UU Imigrasi. Siapa yang salah menyalahgunakan visa tentu kita akan tindak," kata Tito di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (11/10/2016).

Tito mengatakan polisi akan memberikan masukan kepada pemerintah untuk mencegah hal itu.

"Kedua, karena ternyata sangat sistematis dan banyak sekali, tentu kita akan memberikan masukan kepada pemerintah, Imigrasi, Menkopolhukam dan lain-lain," ujar Tito.

Jika memungkinkan, lanjut Tito, polisi akan meminta supaya kebijakan bebas visa ditinjau kembali.

"Apakah mungkin kita lakukan langkah lain untuk menyetop itu. Menekan potensi pelanggaran itu, misalnya dengan meninjau kembali, salah satu opsinya," kata Tito.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI