Wiranto: Pilkada Bukan Hanya Milik KPUD dan Partai

Jum'at, 07 Oktober 2016 | 13:29 WIB
Wiranto: Pilkada Bukan Hanya Milik KPUD dan Partai
Menkopulhukam Wiranto, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, dan Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Polri Irjen Boy Rafli Amar [suara.com/Welly Hidayat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Wiranto mengingatkan tanggungjawab penyelenggarakan pemilihan kepala daerah bukan hanya pada komisi pemilihan umum dan partai, tetapi seluruh komponen bangsa.

"Ini, bukan hanya milik KPUD dan partai, tapi milik semua (masyarakat). Keberhasilan pilkada serentak ini, memberikan kebanggaan untuk melewati tahapan demokrasi yang bermartabat," kata Wiranto di Gedung Rupatama, Mabes Polri, Jalan Trunojoyo Jakarta Selatan, Jumat (7/10/2016).

Wiranto menyebut tiga provinsi rawan konflik jelang pilkada. Pemerintah melalui aparat keamanan, katanya, telah mengantisipasinya.

"Maka itu pilkada Aceh, Jakarta, dan Papua yang dulu kita punya angka indeks keamanan pemilu yang tinggi, kini sudah kita turunkan. Diharapkan dalam pelaksanaan pilkada 2017 nanti berlangsung baik," ujar Wiranto.

Wiranto menambahkan pilkada dapat berlangsung lancar dan aman jika para kandidat calon, partai, pemilih, dan aparat penegak hukum saling menjaga aturan main.

"Kita, nggak perlu khawatirkan pilkada ribut. Kalau ada keributan pasti di antara aktor itu, ada yang melanggar aturan. Maka, itu jaga milik bersama ini, pilkada serentak," kata Wiranto.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI