Ketua DPD Golkar DKI Jakarta Fayakhun Andriadi mengatakan Ruhut Sitompul akan ditempatkan sebagai bintang tamu untuk setiap kegiatan kampanye calon petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Syaiful Hidayat dalam Pemilihan kepala daerah DKI Jakarta 2017.
Hal itu menanggapi keinginan Ruhut untuk jadi juru kampanye Ahok-Djarot dalam Pilkada ini. Ruhut bahkan siap mundur dari jabatannya sebagai Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Partai Demokrat.
"Karena Pak Ruhut bukan partai pengusung, namanya nggak akan muncul (di tim kampanye). tapi beliau tetap bisa membantu. Nggak masalah. Kan bisa jadi bintang tamu. Misalnya tim pemenangan bikin acara kampanye, dia bisa jadi bintang tamu," kata Fayakhun di DPR, Selasa (4/10/2016).
Fayakhun mengatakan tidak mau berandai-andai tentang ujung dari dukungan Ruhut ini untuk masuk ke partai Golkar. Apalagi, Ruhut di Demokrat sedang mengalami masalah internal dan siap mundur dari jabatannya.
"Ruhut kan dulu Golkar. Memang Golkar ini yang antriannya panjang jadi kalau keluar antrian balik lagi antri lagi, ntar yang lain marahlah," kata dia.