Siang ini, publik digegerkan oleh informasi yang tersebat di media sosial yang menyebutkan sebuah pesawat jatuh di Sumenep, Jawa Timur, Senin (26/9/2016) sekitar jam 10.00.
Entah dari mana sumber informasi tersebut. Disebutkan dari keterangan warga pesawat diduga Lion Air. Badan pesawat jatuh ke laut, sementara salah satu bagian pesawat jatuh ke kandang sapi milik Samsul, warga Desa Lombang, Pulau Giliraja, Kecamatan Gili Genting, Sumenep, dan terbakar.
Menanggapi informasi tersebut, Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan Hemi Pamuraharjo menegaskan kabar tersebut tidak benar.
"Tidak ada. Jadi, kami sudah koordinasi dengan otoritas udara, clear. Kami tidak menerima adanya laporan lost contact," kata Hemi saat dihubungi Suara.com.
Hemi memastikan informasi tersebut adalah hoax.
Artikel ini pertama kali dipublikasikan oleh Siswanto.