Suara.com - Calon wakil gubernur Jakarta Sylviana Murni menyambangi kantor Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat di Wisma Proklamasi, Jalan Proklamasi 41, Jakarta Pusat, Jumat (23/9/2016) sore.
Sylviana datang dengan mengenakan baju batik motif berwarna biru muda. Dia datang beberapa menit setelah kedatangan calon gubernur Agus Harimurti Yudhoyono tiba.
Kepada wartawan, Sylviana menyatakan siap mengikuti pilkada Jakarta periode 2017-2022.
"Ini bukan soal pertarungan, nggak ada pertarungan. Bukan juga soal persaingan. Saya diundang ke sini insya Allah siap," ujar Sylviana.
Sylviana mengatakan sebelum datang ke kantor DPP Partai Demokrat, dia bertemu Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama untuk izin dan mundur dari Deputi Gubernur Bidang Kebudayaan dan Pariwasata Provinsi DKI Jakarta.
"Sudah ketemu Pak Ahok, iya izin mengundurkan diri. Sudah saya sampaikan. Ke BKD (Badan Kepegawaian Daerah) juga udah disampaikan. Sudah," kata dia. "Iya tadi ketemu Ahok, ketawa-ketawa bareng, foto-foto juga. Hubungan baik-baik aja, surat-surat izin juga udah lengkap semua."
Setelah bicara kepada wartawan, Sylviana masuk ke dalam gedung untuk mengikuti pertemuan. Di dalam gedung sudah ada Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono.
Pertemuan di Wisma Proklamasi, antara lain dihadiri Ketua DPD PAN DKI Jakarta Eko Hendro Purnomo, Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas, Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat Hinca Panjaitan, dan Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta Nachrowi Ramli.
Rencananya, malam nanti jam 19.00 WIB, mereka akan mendaftar ke KPUD DKI.
Pasangan ini akan menghadapi pasangan Basuki Tjahaja Purnama - Djarot Saiful Hidayat dan pasangan dari PKS dan Gerindra yang sampai sekarang belum juga diumumkan.
Jelang Daftar ke KPUD, Sylviana: Insya Allah Siap
Jum'at, 23 September 2016 | 17:57 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Tim RIDO Laporkan KPU ke DKPP dan Minta Pemungutan Suara Ulang, Anies: No Comment!
07 Desember 2024 | 19:27 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI