Ahok: Pulau Berpenghuni Harus Dibangunkan RPTRA

Selasa, 20 September 2016 | 15:17 WIB
Ahok: Pulau Berpenghuni Harus Dibangunkan RPTRA
Sidang lanjutan mantan anggota DPRD DKI, Mohamad Sanusi, dalam kasus suap Raperda Reklamasi di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin (5/9), menghadirkan Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama sebagai saksi. [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menargetkan setiap pulau yang berpenghuni di Kepulauan Seribu dibangun Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA). Kata Ahok, dibangunnya RPTRA di Kepulauan Seribu juga bertujuan menarik wisatawan.

"Targetnya setiap pulau berpenduduk, akan Bangunkan RPTRA di pulau. Buat fasilitas wisatawan juga," ujar Ahok usai meresmikan RPTRA Tanjung Elang Berseri di Pulau Pramuka, Pulau Panggang, Kepulauan Seribu, Selasa (20/9/2016).

Dengan adanya RPTRA dirinya berharap bisa menjadi wadah silaturahim antar masyarakat. Menurutnya, setiap warga memiliki kesulitan masing-masing.

"Karena itu mereka butuh saling memperhatikan dan lurah adalah orangtuanya. Anak tidak sekolah dan sakit bisa dilihat,"jelasnya.

Mantan Bupati Belitung Timur juga menginginkan Jakarta menjadi contoh bagi daerah lainnya.

"Kita ingin gaji Anda Rp5 juta, biaya hidup cuma setengah. Konsep itu yang kita lakukan. Dari pemerintah pusat Pusat Pak Jokowi pengen dari dulu gitu Jakarta jadi etalase," ungkapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI