Suara.com - Seorang sopir bus yang tertusuk batang bambu sepanjang satu meter di dadanya dalam sebuah kecelakaan lalu lintas dikabarkan mulai pulih.
Lakshmi Kanta Bhunia, (50), mengalami luka serius saat bus yang ia kemudikan bertabrakan dengan sebuah truk yang mengangkut batang-batang bambu di Digha, Bengal Barat, India.
Batang bambu sepanjang satu meter menembus dada kirinya hingga punggung. Lakshmi dilarikan ke rumah sakit. Tim medis berupaya keras menyelamatkan nyawanya.
Melalui operasi selama tiga jam, tim beranggotakan 12 dokter bedah, perawat dan paramedis akhirnya berhasil mengeluarkan batang bambu tersebut dari dada Lakshmi. Ia amat beruntung karena bambu tersebut tidak mengenai organ vital seperti jantung dan paru-paru.
Yang unik, dokter hanya memberikan anestesi atau bius lokal bagi Lakshmi. Artinya, ia tetap terjaga sepanjang proses pembedahan.
"Lebih dari bedah biasa, tantangan besarnya adalah melakukan prosedur tersebut dengan pasien duduk dan anestesi lokal, karena ia tidak bisa berbaring," ujar salah satu dokter yang merawat Lakshmi Dr. Prokash Sanki.
"Beruntung, bambunya tidak melukai jantung dan paru-paru pasien, namun seluruh prosedur amat kritis karena ada luka besar di lehernya," sambungnya.
Lakshmi kini menjalani proses pemulihan dan dinyatakan bakal bisa pulang dalam waktu dekat. (Dailymail)
Bambu 1 Meter Tembus Dada, Sopir Ini Tetap Terjaga Selama Operasi
Ruben Setiawan Suara.Com
Minggu, 18 September 2016 | 18:47 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Kecelakaan Maut di Malaysia, 7 WNI Asal Lombok Tewas
24 November 2024 | 21:17 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
News | 00:15 WIB
News | 23:29 WIB
News | 22:13 WIB
News | 21:17 WIB
News | 20:15 WIB