Wagub Djarot Anggap Enteng Demo RT/RW

Jum'at, 16 September 2016 | 12:58 WIB
Wagub Djarot Anggap Enteng Demo RT/RW
Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful. (suara.com/Ummi Hadyah Saleh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ribuan warga yang tergabung dalam Forum Rukun Tetangga /Rukun Warga di wilayah DKI Jakarta akan menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jumat (16/9/2016) siang.

Aksi unjuk rasa tersebut untuk menolak kepemimpinan arogan dan sebagai bentuk protes atas pernyataan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama di media yang dinilai menjatuhkan martabat RT RW.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful mengatakan, dirinya mempersilahkan warga yang ingin unjuk rasa.

"Ya biar saja. Ya nanti kalau sudah. Gampang. Kita layani saya saja gampang," ujar Djarot di Balai Kota, Jakarta, Jumat (16/9/2016)

Namun, mantan Wali Kota Blitar itu menyarankan, jika tak suka dengan kepemimpinan yang dianggap arogan, tidak dipilih pada Pilgub mendatang.

"Kalau nggak suka ya jangan dipilih, gampang. Nggak suka sama saya, ya jangan dukung," katanya.

Djarot menilai, adanya forum RT RW tidak masuk dalam peraturan gubernur.

"Forum RT RW itu kan nggak dikenal sebenarnya di pergub kita. Boleh aja,"ungkapnya.

Selain forum RT RW DKI Jakarta, demo juga dihadiri oleh Aliansi Masyarakat Jakarta Utara (AMJU), Aliansi Masyarakat Jakarta Selatan (Amjas), ILUNI UI dan DPD Front Pembela Islam (FPI) DKI Jakarta.

Artis Ahmad Dhani dan Ratna Sarumpaet juga dijadwalkan ikut unjuk rasa bersama Forum RT dan RW seluruh Jakarta di depan gedung Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI