Suara.com - Militer Iran mengancam akan menembak jatuh dua pesawat Angkatan Laut (AL) Amerika Serikat (AS) yang terming di atas Selat Hormuz, demikian disampaikan pejabat pertahanan AS kepada AFP, Selasa (13/9/2016).
Dua pesawat patroli maritim AL AS itu sedang terbang di dua misi serupa di zona udrai internasional awal bulan ini saat mereka menerima panggilan radio dari otoritas pertahanan udara Iran.
“Mereka mengancam akan menembak kita, menembak jatuh kita, atau menembakkan rudal ke arah kami,” kata pejabat pertahanan AS yang tidal bersedia disebut namanya.
Lansiran Fox News, yang pertama kali melaporkan insiden itu, pesawat-pesawat AS tersebut tak mengindahkan peringatan Iran dan melanjutkan misi mereka.
Salah satu pejabat pertahanan mengatakan, militer AS memang hendak menguji reaksi Iran.
Pejabat itu mengatakan, insiden itu memang tidak profesional, namun tidak pula membahayakan. Pasalnya, kata dia, pesawat-pesawat AS berada pada lokasi yang tak masuk daya jelajah rudal anti-pesawat Iran. (AFP)
Iran Ancam Tembak Jatuh Pesawat Patroli AL Amerika Serikat
Ruben Setiawan Suara.Com
Rabu, 14 September 2016 | 00:01 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Liga Arab Bersatu Tolak Agresi Israel, Perang Regional di Depan Mata?
27 November 2024 | 04:10 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI