Setya Novanto Hadiri Takbir Akbar Idul Adha di Deli Serdang

Adhitya Himawan Suara.Com
Senin, 12 September 2016 | 12:35 WIB
Setya Novanto Hadiri Takbir Akbar Idul Adha di Deli Serdang
Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto. [Suara.com/Dian Rosmala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto hari ini tiba di Kota Medan, Sumatera Utara, dalam rangka perayaaan Idul Adha 10 Dzulhijah 1437 H bersama kader dan fungsionaris Partai Golkar Sumatera Utara, Minggu (11/9/2016). Setya Novanto dan rombongan tiba di Bandara Kuala Namu dan disambut langsung Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Sumatera Utara Ngogesa Sitepu dan Ketua DPD MKGR Sumut Wagirin Arman yang juga Ketua Fraksi Golkar DPRD Sumut.

Dalam kunjungan tersebut, Setya Novanto yang ditemani istri Deisti Astriani bersama rombongan menghadiri Gebyar Festival Takbir Akbar Idul Adha 1437 H yang diselenggarakan Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Musyawarah Kekeluargaan dan Gotong Royong (MKGR) Sumatera Utara di lapangan PTPN II, Desa Kelambir Lima Kebun, Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Setibanya di lokasi acara,  Setya Novanto sempat menyerahkan satu ekor lembu seberat 330 kg kepada panitia acara.

“Festival ini diselenggarakan khusus menyambut Ketua Umum Partai Golkar Bapak Setya Novanto, dan sekaligus sebagai bentuk tanggung jawab moral Ormas MKGR dan Golkar untuk menciptakan generasi muda Islam yang bertaqwa dan berakhlak mulia,” kata Wagirin saat memberikan sambutan.

Sementara Setya Novanto sebelum menyampaikan pidatonya sempat melantunkan sebuah pantun, "Batang bukan sembarang batang, sungguh indah si batang jati. Saya datang bukan sembarang datang. Datang ke Sumatera di tanah Deli. Syair indah lagu melantun dendang anak Deli. Mohon maaf saya berpantun, kalau salah jangan dicaci," ujar Mantan Ketua DPR RI tersebut sambil disambut riuh tepuk tangan massa.

Dalam pidato sambutannya, Setya Novanto mengatakan bahwa acara ini bermanfaat sebagai ajang mendekatkan diri kepada rakyat. "Bagi Partai Golkar, forum keagamaan seperti ini berguna sebagai upaya memperkuat silaturahmi kebangsaan kita, khususnya kepada generasi muda," imbuhnya.

Dalam festival takbir yang mayoritas diikuti oleh anak-anak muda tersebut, Setya Novanto dan istri juga sempat diberikan gelar sebagai warga kehormatan Deliserdang oleh Sri Sultan Tuanku Achmad Thalaa Shariful Alam Shah.

Usai memberikan sambutan, Setya Novanto yang didampingi Gubernur Sumatera Utara Tengku Erry Nuradi secara simbolis resmi membuka festival takbir dengan memukul bedug dan melepas iring-iringan peserta pawai takbir akbar yang berasal dari para remaja Majelis Taklim, Remaja Masjid dan Badan takmir Masjid di Deliserdang.

Dalam kunjungan ini, Setya Novanto turut didampingi sejumlah fungsionaris Partai Golkar, di antaranya Korbid Kesra Roem Kono, Korbid Pemenangan Pemilu Wilayah Indonesia I (Jawa dan Sumatera) Nusron Wahid, Kabid Media dan Penggalangan Opini Nurul Arifin, Wasekjen Adies Kadier dan Anggota DPR RI dapil Sumut I Meutya Hafid, dan Anggota DPR RI Anton Sihombing dan Delia Sitepu.

Pagi ini dijadwalkan Setya Novanto dan rombongan akan melaksanakan Sholat Ied di Lapangan Merdeka Medan bersama Gubernur Sumatera Utara Tengku Erry Nuradi dan Walikota Medan Dzulmi Eldin, kemudian dilanjutkan dengan pemotongan hewan qurban bersama kader Partai GOLKAR Sumatera Utara dan masyarakat setempat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI