Kapolda Perkirakan Jumat Besok Puncak Arus Mudik Idul Adha

Kamis, 08 September 2016 | 11:30 WIB
Kapolda Perkirakan Jumat Besok Puncak Arus Mudik Idul Adha
Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Moechgiyarto di apel pasukan di lapangan Sabhara Polda Metro Jaya, Kamis (24/3/2016). (suara.com/Agung Shandy Lesmana)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Moechgiyarto memperkirakan pada Jumat (9/9/2016) besok, merupakan puncak arus mudik pada liburan panjang peringatan Idul Adha yang jatuh pada Senin (12/9/2016) depan.

"Puncak arus mudik untuk berangkat keluar kota kita perkirakan Jumat sore. Malam mungkin sudah banyak orang berangkat," kata Moechgiyarto saat apel gelar pasukan, di Mapolda Metro Jaya, Kamis (8/9/2016).

Arus mudik, ditambahkannya, diperkirakan terjadi pada Jumat, karena masih memasuki awal tanggal gajian. Tak menutup kemungkinan, lanjutnya, masyarakat akan menghabiskan libur panjang untuk berkunjung ke tempat wisata dan pulang ke kampung halaman.

"Apalagi saat ini tanggal muda, jadi memungkinkan mereka akan bepergian ke tempat wisata saudara. Disitulah mungkin (Jumat) puncak orang mengeluarkan mudik," kata Moechgiyarto.

Untuk mengantipasi membludaknya volume kendaraan di arus mudik libur panjang, Polda Metro, kata Moechgiyarto, telah berkoordinasi dengan instansi terkait seperti Kementerian Perhubungan dan Jasa Marga.

"Untuk jalan tol kami akan koordinasi dengan pihak seperti Kemenhub dan Jasa Marga," ujarnya.

Sebanyak 3.500 personel gabungan akan diterjunkan untuk mengamankan peringatan hari raya Idul Adha. Ribuan personel ini adalah gabungan dari Polda Metro Jaya, Satpol PP, Dishub, Jasa Marga dan TNI. Pengamanan dilakukan di sejumlah tempat wisata, pusat perbelanjaan dan titik-titik rawan macet pada arus mudik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI