Komisi I DPR Anggap Budi Gunawan Lulus Jadi Kepala BIN

Rabu, 07 September 2016 | 14:00 WIB
Komisi I DPR Anggap Budi Gunawan Lulus Jadi Kepala BIN
Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia Komjen Pol Budi Gunawan menjalani uji kalayakan dan kepatutan calon Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Komisi I DPR menganggap Komjen Budi Gunawan layak menjadi kepala Badan Intelijen Negara menggantikan Letjen (Purn) Sutiyoso. Hal itu dikatakan Ketua Komisi I DPR Abdul Kharis Almasyhari usai melakukan fit and proper test terhadap Budi di DPR, Rabu (7/9/2016).

"Setelah mendengarkan visi-misi dan pandangan fraksi di Komisi I, dalam rapat internal, memberikan pertimbangan, Budi Gunawan layak dan patut sebagai kepala BIN menggantikan Sutiyoso. Ada beberapa pertimbangan rapat, tapi nggak bisa disampaikan," kata Abdul.

Wakil Ketua Komisi I DPR T. B. Hasanuddin mengatakan 10 fraksi di Komisi I DPR sepakat menilai Budi layak menjadi kepala BIN.

Politikus PDI Perjuangan mengatakan hasil fit and proper test akan segera dikirimkan ke pimpinan DPR. Kemudian, pimpinan DPR akan mengirim surat ke Presiden Joko Widodo. Setelah dibacakan di paripurna DPR nanti, Presiden sudah dapat melantiknya.

"Kalau hari ini bisa selesai (bisa paripurna besok). Tapi kami tung‎gu pimpinan," kata Hasanuddin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI