Suara.com - Deputi Gubernur bidang Budaya dan Pariwisata DKI Jakarta Sylviana Murni telah mengikuti fit and proper test sebagai bakal calon wakil gubernur Jakarta yang diselenggarakan Partai Gerindra di Restoran Al-Jazeera, Jalan Pramuka, Jakarta Pusat, Senin (5/9/2016) malam. Bila dia lolos ujian, peluang menjadi pendamping calon gubernur Sandiaga Uno terbuka lebar.
Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tidak menyoal langkah Sylviana ingin mengikuti pilkada Jakarta periode 2017-2022. Tetapi menurut Ahok Sylviana tidak izin dulu kepada Ahok sebelum mengikuti fit and proper test.
"Ya kan, saya mah biarin saja gitu lho. Saya mah orangnya oke-oke saja," ujar Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (6/9/2016).
Sebelum Sylviana, Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah juga mengikuti fit and proper test yang digelar Gerindra.
Ahok berharap keinginan Saefullah dan Sylviana menjadi calon wakil gubernur terpenuhi. Ahok mengingatkan jika mereka maju berarti harus mundur dari PNS. Dengan demikian, posisi mereka segera digantikan pejabat baru.
"Saya mah bersyukur banget, justru saya harap sekda sama Bu Sylviana bisa maju supaya mereka bisa berhenti, nggak usah saya pecat," kata Ahok.