Suara.com - Jenazah Jacob Wetterling akhirnya ditemukan setelah 30 tahun menghilang saat masih hidup. Wetterling diculik oleh lelaki bersenjata pada Oktober 1989 di dekat rumahnya di St Joseph, Minnesota.
Kantor Stearns County Sheriff mengkonfirmasi dalam sebuah pernyataan sisa-sisa jenazah Wetterling ditemukan dan tengah diperiksa. Pihak kepolisian melakukan pengujian DNA tambahan dari pihak keluarga.
Sejak 30 tahun, belum ada 1 orang pun pelaku yang ditangkap. Tahun lalu ada satu sosok yang dituduh sebagai salah satu penculik Wetterling. Lelaki itu bernama Danny Heinrich.
Namun Heinrich yang berusia 53 tahun itu membantah. Namun FBI menyatakan sosok Heinrich cocok dengan gambaran pelaku ponografi anak laki-laki di Paynesville antara tahun 1986-1988.
Awal tahun ini, DNA Heinrich itu ditemukan pada kaus seorang anak berusia 12 tahun yang diculik dari Cold Spring. Kejadian itu hanya beberapa pekan setelah Wetterling hilang.
Orangtua Wetterling, Patty Wetterling selalu berharap selama 30 tahun itu anaknya masih ditemukan dalam kondisi hidup. Sekarang Patty menjadi advokat nasional untuk anak-anak. Dengan suaminya, Jerry Wetterling, dia mendirikan Jacob Wetterling Resource Center, yang bekerja untuk membantu masyarakat dan keluarga mencegah eksploitasi anak.
Pada tahun 1994, Kongres mengesahkan undang-undang dinamai Yakub Wetterling.
"Kami tidak ingin cerita Yakub berakhir seperti ini," kata Patty. (Metro)