Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah sudah mengikuti fit and proper test calon wakil gubernur Jakarta yang diselenggarakan Partai Gerindra di Restoran Aljazeera, Jalan Pramuka, Jakarta Timur, Kamis (1/9/2016) malam. Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) hanya bisa mendoakan Saefullah agar lolos tes sehingga bisa mendampingi calon gubernur Sandiaga Uno maju ke pilkada Jakarta periode 2017-2022.
"Ya bagus dong. Mudah-mudahan lolos," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (2/9/2016).
Sebelumnya, Ketua Tim Penjaringan Calon Gubernur Jakarta Partai Gerindra Syarif menyebutkan ada tiga hal yang ditanyakan tim kepada Saefullah.
Pertama, mengenai gagasan Saefullah untuk membangun Jakarta. Kedua, perihal leadership. Dan yang ketiga, komitmen Saefullah untuk mendampingi Sandiaga Uno.
"Dia kan ditanya siap dampingi Pak Sandi? Jawabnya siap. Lalu kan pasangan sering retak di jalan, kita tanya komitmennya dia siap setia pada Pak Sandi," ujar Syarif.
Selain itu Saefullah juga diminta untuk menceritakan soal pengalamannya selama menjadi pejabat di Jakarta. Khususnya dalam pembangunan infrastruktur dan pemajuan ekonomi serta peningkatan UMKM.
"Terakhir soal komitmen dia untuk setia dengan pasangan. Bagaimana kompak dan menghadapi masa-masa sulit," katanya.
Sekretaris Komisi A DPRD DKI Jakarta itu tidak mau membocorkan semua jawaban Saefullah ketika mengikuti uji kelayakan dan kepatutan. Meski begitu, Syarif menerangkan Saefullah memenuhi kriteria untuk mendampingi Sandiaga.
"Sepertinya memenuhi kualifikasi dan kriteria yang kita inginkan. Partai partai juga mendukung (Saefullah) PKB dan Demokrat," kata Syarif.