Suara.com - Ketua DPR Ade Komarudin meminta supaya hak guru jangan sampai dipotong. Hal ini terkait rencana pemerintah memangkas APBN Perubahan 2016 sebesar Rp133,8 triliun di sejumlah kementerian dan lembaga.
"Kalau bisa badan anggaran hak guru itu tidak usah di potong walaupun ada bencana," kata Ade di DPR, Jumat (26/8/2016).
Dia menambahkan kalau nanti sampai ada pemotongan gaji, jangan sampai terjadi di kalangan guru.
"Kalau mau di potong yang lain, kalau mau dipotong sudah tidak ada lagi yang bisa dipotong gaji pejabat dipotong saja termasuk saya. Tahu terimakasihlah," ujarnya.
Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani menjamin tidak akan ada pemotongan anggaran untuk program prioritas, terutama PMN BUMN.
"Jadi di beberapa kementerian, anggaran akan dikelola secara mulityears," kata Sri Mulyani dalam rapat dengan Komisi VI, DPR, Rabu (24/8/2016).