Bila PDIP Ingin Jadikan Ahok Wagub, Djarot: Ya Pasti Nggak Mau

Rabu, 24 Agustus 2016 | 15:08 WIB
Bila PDIP Ingin Jadikan Ahok Wagub, Djarot: Ya Pasti Nggak Mau
Wakil Gubernur Jakarta yang juga Ketua DPP PDI Perjuangan bidang Keanggotaan dan Organisasi Djarot Saiful Hidayat [suara.com/Dian Rosmala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Keanggotaan dan Organisasi Djarot Saiful Hidayat mengatakan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tentu menolak bila ada syarat untuk mendapatkan dukungan dari PDI Perjuangan di pilkada Jakarta periode 2017-2022 harus menjadi calon wakil gubernur.

"Ya kan pasti beliau (Ahok) nggak mau," kata Djarot di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (24/8/2016)

Djarot mengaku baru mendengar isu semacam itu dari wartawan.

"Nggak tahu saya, siapa yang bilang begitu. Jadi biarkan. Ini kan udah ranah DPP," kata Djarot yang ini menjabat wakil gubernur Jakarta.

Ahok tidak mau terlalu jauh mengomentari isu tersebut. Bagi Djarot, sekarang ini keputusan ada di tangan Megawati Soekarnoputri.

"Jadi kembalikan saja pada proses di DPP partai gitu ya. Kalau orang perorang menyampaikan pendapat, ya sah sah aja. Tapi keputusan tetap ke DPP partai, atau ketua umum," katanya.

Djarot kemudian menyarankan wartawan untuk meminta penjelasan dari Sekretaris Jenderal Hasto Kristianto.

"Yang ngomong udah nggak boleh per orang loh. Jadi harus ditanyakan ke sekjen. Bukan ke kader-kader jadi kalau mau konfirmasi kebenaran, tunggu keputusan DPP karena ini adalah keputusan partai," kata Djarot.

Isu itu berkembang setelah Ketua DPP PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira mengatakan apabila Ahok ingin diusung PDI Perjuangan sebaiknya sebagai calon wakil gubernur Jakarta saja.

Ahok menanggapi pernyataan Andreas dengan nada bercanda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI