Suara.com - Siswi SMA Islam Dian Didaktika Cinere, Depok, Gloria Natapradja Hamel, menerima tawaran Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi menjadi duta Kemenpora. Gloria merupakan anggota Paskibraka yang gagal bertugas di Istana Merdeka pada peringatan HUT RI di Istana Merdeka pada Rabu (17/8/2016) karena masalah kewarganegaraan.
"Duta Menpora, tanggungjawab luar biasa. Untuk membangkitkan semangat indonesia, saya siap," kata Gloria di kantor Kemenpora, Selasa (16/8/2016).
Gloria merupakan putri pasangan Didier Hamel (warga Prancis) dan Ira Natapradja (WNI) yang lahir di Jakarta pada 1 Januari 2000.
Gloria mengatakan bisa mengambil hikmah atas kegagalan bertugas menjadi Paskibraka di Istana Merdeka.
"Saya bisa menjadi lebih baik, harus sportif. Saya sudah harus menerima kenyataan, ini adalah awal bukan akhir dari saya. Mengibarkan bendera dan menurunkan hanya prosesi satu acara," kata dia.
Dia bersyukur sudah mendapatkan pelatihan selama lima bulan di pusat karantina calon Paskibraka.
"Prosesi diklat, ditempa dilatih secara fisik, mental menghadapi sebuah permasalahan. Saya tidak menyesal, saya bisa belajar dewasa. Segala hal yang saya inginkan belum tentu terwujud," kata Gloria.
Gloria mengajak anak muda Indonesia jangan gampang putus asa, apabila mendapatkan masalah.
"Hikmahnya saya bisa ketemu pak menteri, ini bukan akhir dari segalanya, dimana kalian belajar kalian bisa lebih dari ini. Saya generasi penerus bangsa dan ditanamkan. Kalau bukan kita, siapa lagi. Negeri ini kaya, negeri ini indah. Kita harus mencoba, jangan bilang gagal kalau belum coba," Gloria menambahkan.
Menpora telah menyatakan akan membantu mengurus masalah kewarganegaraan Gloria.