Ketua DPR: Bung Hatta, Kita Berdiri di Pundak Orang-orang Besar

Selasa, 16 Agustus 2016 | 12:37 WIB
Ketua DPR: Bung Hatta, Kita Berdiri di Pundak Orang-orang Besar
Ketua DPR Ade Komarudin [suara.com/Dian Rosmala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah Sidang Tahunan Majelis Permusyawaratan Rakyat berakhir, kini acara di DPR dilanjutkan dengan sidang bersama antara Dewan Perwakilan Rakyat dan Dewan Perwakilan Daerah. Sidang diawali dengan pembacaan pidato oleh ketua DPR RI Ade Komarudin.

"Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, perkenankanlah saya membuka sidang bersama DPR RI dan DPD RI yang saya nyatakan terbuka untuk umum," kata Ade dalam sambutan di gedung Nusantara, DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (16/8/2016).

Sebelum jauh menyelami inti isi pidato, Ade terlebih dahulu mengingatkan besok, Rabu (17/8/2016), bangsa Indonesia serentak akan memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia.

Ade mengajak seluruh anak bangsa mengucapkan terima kasih kepada para pejuang yang rela mengorbankan jiwa dan raga demi kemerdekaan yang dinikmati oleh seluruh rakyat Indonesia saat ini.

"Esok pagi 17 Agustus 2016 seluruh rakyat Indonesia akan merayakan kemerdekaan negara Republik Indonesia yang ke 71. Kita berterimakasih kepada para pejuang di masa lalu. Seperti kata Bung Hatta, kita berdiri di pundak orang-orang besar," kata Ade.

"Mereka telah mengukir sejarah, yang kini kita harus meneruskan perjuangan mereka dari generasi ke generasi," Ade menambahkan.

Dengan bersandar pada cita-cita luhur para pejuang, Ade mengajak agar perjuangan para pendahulu diteruskan, tidak putus di tengah jalan, demi masa depan yang dicita-citakan.

"Harus terus bergerak maju merebut masa depan yang lebih baik dengan bersandar pada cita-cita luhur, yang telah diperjuangkan oleh para pendiri bangsa di masa lalu," ujar Ade.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI