Novanto Dipanggil Jokowi ke Istana, Mereka Bahas Isu Penting

Senin, 15 Agustus 2016 | 19:50 WIB
Novanto Dipanggil Jokowi ke Istana, Mereka Bahas Isu Penting
Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto dan Koordinator Bidang Polhukam DPP Partai Golkar Yorrys Raweyai sambut kedatangan Presiden Joko Widodo di penutupan rapimnas Golkar [suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto menemui Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (15/8/2016). Novanto diundang Jokowi ke Istana untuk membahas sejumlah undang-undang.
 
"Hanya menyampaikan hal-hal masalah situasi sekarang menghadapi 17 Agustus dan juga tentu berkaitan dengan masalah undang-undang yang lain. Sinkronisasi UU yang menjadi perhatian bersama fraksi-fraksi," kata Novanto usai bertemu Jokowi di komplek Istana Kepresidenan, Jakarta. 
 
Salah satu hal yang dibahas adalah undang-undang tentang partai politik terkait dengan pemilihan Presiden.
 
"Sekarang kita menghadapai UU Parpol, UU berkaitan dengan pilpres, ini perlu disinkronisasi dengan fraksi-fraksi lain. Jadi kita mencari yang terbaik," ujar dia. 
 
Selain itu, mereka juga membahas mengenai program-program pemerintah yang akan dan sedang berjalan. Jokowi dalam hal ini meminta dukungan fraksi-fraksi di DPR untuk mendukung program-program pemerintah agar berjalan lancar.
 
"Tentu dalam Dirgahayu ini kami terus memacu program-program Presiden, dimana partai Golkar selalu pendukung pemerintah dan juga mendukung Presiden. Tentu kami akan mengamankan sebaik-baiknya supaya bisa berjalan lancar, yang penting apa yang dilakukan presiden demi kepentingan bangsa dan kesejahteraan rakyat," tutur dia. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI