Suara.com - Andrea Iannone tegaskan dominasi pabrikan Ducati di Sirkuit Red Bull Ring, Austria. Pebalap Italia itu akan tampil di pole position pada balapan seri ke-10 MotoGP Austria besok.
Iannone tampil sebagai yang tercepat pada kualifikasi usai membukukan waktu 1 menit 23,142 detik, Sabtu (13/8/2016). Catatan ini terpaut 0,147 lebih cepat dari yang diukir Valentino Rossi (Movistar Yamaha) yang akan start dari posisi kedua.
Posisi ketiga ditempati pebalap Ducati lainnya, Andrea Dovizioso, dengan catatan waktu 1 menit 23,298 detik atau terpaut 0,056 detik lebih cepat dari Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha) yang tempati urutan keempat.
Start dari posisi kelima adalah Marc Marquez. Performa yang ditorehkan juara dunia MotoGP dua kali ini mengundang decak kagum karena pada sesi latihan ketiga pada pagi harinya, Marquez sempat terjatuh dan mengalami dislokasi bahu.
Alhasil, dia sempat dilarikan ke rumah sakit terdekat. Namun demikian, belum diketahui apakah Marquez akan siap menjalani lomba 100 persen yang akan berjalan selama 28 putaran besok mengingat sedang cedera yang cukup parah.