Suara.com - Anggota Divisi Komunikasi Publik DPP Partai Demokrat, Jan Prince Permata mengatakan bahwa Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono tidak mempermasalahkan langkah pengurus partainya di DKI Jakarta bergabung dalam koalisi kekeluargaan.
"Pak SBY tidak masalah. Sekarang kan calonnya belum ketemu," kata Jan di Jakarta, Kamis (11/8/2016).
Jan mengatakan koalisi yang dibangun DPD Demokrat DKI Jakarta merupakan bagian komunikasi politik dengan partai lain. Namun demikian, kata dia, calon yang nantinya disepakati dalam koalisi tersebut, bagi Demokrat harus berdasarkan persetujuan SBY selaku Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat.
"Calon harus disetujui Majelis Tinggi yang diketuai Pak SBY," jelas dia.
Sebelumnya, pengurus dewan pimpinan wilayah/daerah DKI Jakarta dari tujuh partai politik menyepakati membentuk Koalisi Kekeluargaan untuk kepentingan pemilihan kepala daerah (Pilkada) DKI 2017.
Dalam koalisi itu pimpinan DPW/DPD partai yakni PDIP, PKB, PAN, PKS, PPP, Gerindra, dan Demokrat, baru sebatas menyepakati kriteria calon pemimpin DKI yang akan bersama-sama diusung. Koalisi yang dibangun pimpinan wilayah itu dinilai sejumlah pihak prematur lantaran tidak seizin dewan pengurus pusat partai. (Antara)
Tanggapan SBY soal Koalisi Kekeluargaan
Esti Utami Suara.Com
Kamis, 11 Agustus 2016 | 14:17 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Masih di AS Saat Pilkada, SBY di AS Siapkan 'Oleh-oleh' untuk Presiden Prabowo
27 November 2024 | 23:50 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI