Suara.com - Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengatakan rumah susun Rawabebek, Cakung, Jakarta Timur, dirancang dengan sangat baik. Ahok sampai mengatakan wartawan akan kagum kalau melihat fasilitas rusunawa secara langsung.
"Kalian bisa datang ke Rawabebek. Kalian aja pasti ngiler ngelihat rusunnya, ukuran 36, ada gas, air segala macam, sampai colokan televisi. Kamu lihat saja, kamu pasti iri deh, wali kota saja bilang kalau kamu nggak mau, saya juga mau," ujar Ahok di Balai Kota, Jakarta, Rabu (10/8/2016).
Ahok mengatakan konsep pembangunan rusunawa Rawabebek sesuai kualifikasi yang diberikan Ahok.
"Karena itu saya rancang, seolah-olah saya mau tinggal di dalam. Semua komponen saya minta, saya minta juga nggak ada buka lampu siang hari, ada jemuran pipa sampai air bersih semua saya minta," kata Ahok.
"Jadi, saya waktu minta semua syarat kualifikasi rusun itu seolah-olah saya mau tinggal di dalam. Jadi kalau masih kurang baik, saya nggak tahu lagi," Ahok menambahkan.
Rusunawa ini disiapkan untuk warga yang selama ini mendiami pemukiman padat yang berdiri di atas tanah negara, di antaranya 384 kepala keluarga asal Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan.