Presiden Joko Widodo menerima pimpinan dan anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Istana Merdeka, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa (9/8/2016). Dalam pertemuan itu, KPU melaporkan hasil pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2015 lalu dan persiapan Pilkada serentak Februari 2017 mendatang.
"Kami enam Komisioner dan Sekjen tadi diterima Presiden. Kami melaporkan hasil Pilkada serentak 2015 dan persiapan Pilkada serentak 2017," kata Juri Ardiantoro, Ketua KPU RI dalam konfrensi pers di kantor Presiden.
Dia menjelaskan, secara umum Pilkada serentak 2015 lalu berjalan lancar, meski ada sejumlah daerah yang tertunda karena masalah pencalonan. Sejumlah daerah yang tertunda pada Pilkada serentak 2015 adalah Kalimantan Tengah, Kabupaten Fakfak, Simalungun, Pematang Siantar. Khusus untuk Pematang Siantar di Sumatera Utara sampai sekarang belum selesai.
"Secara umum Pilkada serentak 2015 berlangsung baik," ujar dia.
Sedangkan persiapan Pilkada serentak pada Februari 2017 prosedurnya sudah berjalan. Anggarannya juga telah tersedia.
"Untuk Pilkada serentak 2017 persiapannya on the track, seluruh daerah 101 daerah anggarannya tersedia, kalau pak Menteri (Mendagri) istilahnya tercukupi. Dan KPU menyelesaikan peraturan KPU tahapan 2017 dan beberapa hal lain yang lebih teknis," tutur dia.