Suara.com - Polisi di Italia, Hungaria dan Slovenia pada Sabtu menangkap empat orang terduga penyelundup pendatang gelap ke Italia dari Balkan, kata polisi Italia.
Dua dari tersangka itu ditangkap di Italia utara, satu di Budapes dan satu di kota Maribor, Slovenia, kata mereka.
Keempatnya didakwa melakukan persekongkolan jahat dan membantu serta berkomplot dengan pendatang bawah tanah.
Tersangka itu adalah bagian dari kelompok kejahatan lintas negara asal Pakistan, yang berpusat di Milan, kata pernyataan polisi Carabinieri Italia.
Kelompok itu membawa perantau asal Pakistan, Bengali dan Afghanistan dari Hungaria ke Italia dan negara Eropa utara, mengemas mereka ke dalam kombi pengiriman dan menggunakan dokumen palsu, kata pernyataan tersebut.
Polisi menyatakan usaha itu menghasilkan hampir 500.000 Euro setahun.
Lebih dari satu juta pendatang, banyak yang lari dari perang di Suriah, Irak dan Afghanistan, mengarus ke Eropa melalui Yunani sejak tahun lalu, dengan Balkan menjadi jalur disukai ke Eropa Barat.
Jumlah pendatang turun tajam dalam beberapa bulan belakangan, karena kebijakan lebih ketat, pendirian dinding di beberapa perbatasan dan kesepakatan Eropa Bersatu dengan Turki, yang melibatkan pengembalian pendatang gelap, yang tiba di Yunani kembali ke Turki. (Antara/Reuters)
Polisi Italia Tangkap 4 Tersangka Penyelundup Imigran Gelap
Ruben Setiawan Suara.Com
Minggu, 07 Agustus 2016 | 04:15 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
"Jiwa Kami Telah Kembali", Haru Warga Lebanon saat Tentara Dikerahkan
30 November 2024 | 02:25 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI