Polri: Haris Kan Banyak Kenalan, Kenapa Nggak Diomongin Dulu

Kamis, 04 Agustus 2016 | 17:30 WIB
Polri: Haris Kan Banyak Kenalan, Kenapa Nggak Diomongin Dulu
Koordinator Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras) Haris Azhar [suara.com/Dian Rosmala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Bagian Penerangan Umum Polri Komisaris Besar Martinus Sitompul membantah opini negatif menyusul respon cepat atas dugaan dugaan pencemaran nama baik yang dilakukan Koordinator Kontras Haris Azhar kepada tiga institusi: TNI, Polri, dan BNN.

"Ya nggak. Kita jangan bangun persepsi yang nggak mendasar tanpa fakta. Kalau bangun persepsi, lalu jadi satu kebenaran kan memberikan pelajaran yang kurang baik," kata Martinus di Bareskrim Polri, Kamis (4/8/2016).

Martinus mengatakan aktivis sekaliber Haris seharusnya bisa berkomunikasi terlebih dahulu dengan pihak-pihak terkait sebelum menyebarkan tulisan yang didasarkan pada cerita terpidana mati Freddy Budiman.

"Saudara HA (Haris Azhar) kan banyak kenalan, kenapa nggak diomongin. Kan nanti bisa ditindaklanjuti, komunikasi yang baik," kata dia.

Martinus juga membantah proses hukum terhadap Haris sebagai wujud polisi antikritik.

"Kita perlu tahu bagaimana faktanya. salah satu yang dilakukan proses penegakan hukum. Kita bukan antikritik. Tapi kritik yang tidak berdasar itu jangan kita diberikan seperti itu. Kan nggak memberi pelajaran yang baik," kata dia.

Sebelumnya, TNI, BNN, dan Polri melaporkan Haris karena tulisan Haris yang tersebar di media sosial. Tulisan Haris yang tersebar di media sosial tentang dugaan keterlibatan pejabat penegak hukum dalam bisnis narkoba berdasarkan hasil wawancara dengan terpidana mati Freddy Budiman yang kemudian dianggap mencemarkan nama baik dan fitnah tiga institusi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI