"Tanda-tanda dari orang menenggak sianida, gibas-gibas mulutnya panas itu betul. Kemudian orang itu akan tarik napas tapi kejang, tandanya. Sianida itu menyebabkan oksigen yang ada dalam darah tidak bisa diserap tubuh," kata dia.
Racun sianida biasanya langsung menyasar jantung dan otak.
"Otak butuh banyak sekali darah, otak akan mengalami implus tidak teratur, hingga akan mengalami kejang-kejang," kata dia.
Lantas, jaksa penuntut umum menanyakan apakah penyebab Mirna tewas karena meminum es kopi yang telah tercampur sianida, Slamet mengatakan: "Saya yakin seperti itu."