Hanura Tak Protes Jika Dua Kadernya Dicopot dari Kabinet

Senin, 25 Juli 2016 | 15:40 WIB
Hanura Tak Protes Jika Dua Kadernya Dicopot dari Kabinet
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Yuddy Chrisnandi [suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Politisi Partai Hanura Syarifudin Sudding menyatakan partainya tidak akan protes jika dua kadernya yang menjadi menteri di kabinet Joko Widodo kena pergeseran atau juga pencopotan posisi. Dua menteri itu adalah Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara (PAN) Yuddy Chrisnandi dan Menteri Perindustrian Saleh Husin.

"Jokowi yang tahu (Reshuffle). Sama sekali kita sampaikan ini kewenangan Presiden dalam rangka melakukan evaluasi terhadap para pembantunya," kata Syarif, di DPR, Senayan, Jakarta, Senin (25/7/2016).

Sudding menjelaskan partainya hanya ingin seluruh menteri bisa membantu Presiden secara maksimal dan memberikan kesejahteraan bagi rakyat Indonesia.

"Bahwa kemudian ada dari kader Hanura turut dilakukan evaluasi, itu sah-sah saja. Karena tujuan kita agar para pembantu ini dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dalam rangka kesejahteraan masyarakat," kata Syarif.

"Ketika dari evaluasi bahwa hasilnya tidak sesuai dengan harapan presiden, maka monggoh saja," kata Sudding.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI