Protes Pengampunan Pajak Pengusaha, Buruh Protes ke MK

Jum'at, 22 Juli 2016 | 12:09 WIB
Protes Pengampunan Pajak Pengusaha, Buruh Protes ke MK
Buruh demo UU Pengampunan Pajak di depan Gedung MK. (suara.com/Dian Kusumo Hapsari)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ratusan kaum buruh yang tergabung dalam konferederasi Serikat Pekerja Indonesia menggelar unjuk rasa di depan Mahkamah Konstitusi Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Jumat (22/7/2016).

Unjuk rasa tersebut dilakukan untuk menyatakan bahwa kaum buruh menolak disahkannya undang-undang pengampunan pajak atau tax amnesty menjadi Undang-undang.

Selain melakukan unjuk rasa, para buruh ini juga menyerahkan beberapa berkas untuk meminta MK melakukan uji materi kembali atas kebijakan tersebut.

"Ya kami hari ini membawa beberapa berkas untuk mendaftarkan agar UU tax amnesty ini ditinjau kembali dengan melakukan uji materi," kata Presiden KSPI, Said Iqbal di depan gedung MK, Jakarta Pusat.

Ia pun menyatakan dengan tegas bahwa kaum buruh menolak disahkannya UU Tax Amnesty lantaran telah mencederai kaum buruh baik formal maupun non formal.

"Kami semua bayar pajak, saya bayar pajak. Kenapa kami tidak diamnestikan? Harusnya kedudukan masyarakat di mata negara sama. Ini justru hanya memihak satu golongan saja," tegasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI