Suara.com - Satu per satu pebalap sepeda top dunia mulai mundur dari ajang Tour de France (TdF) 2016. Mayoritas keputusan diambil demi bisa tampil prima di ajang yang lebih bergengsi Olimpiade 2016 Rio de Janeiro.
Adapun pebalap yang baru-baru ini mengambil sikap tersebut adalah Fabian Cancellara. Cancellara yang tergabung di tim Trek-Segafredo mengikuti jejak Mark Cavendish yang sehari sebelumnya mundur dari TdF lantaran ingin mempersiapkan diri tampil di Olimpiade 2016, Agustus mendatang.
"Fabian Cancellara tidak akan start pada etape 18 TdF. Setelah membahas bersama, kami memutuskan untuk mengizinkan pebalap Swiss ini istirahat agar dapat memulihkan kondisinya menjelang Olimpiade," demikian pernyataan resmi dari pihak Trek-Segafredo, Rabu (20/7/2016) waktu setempat.
Pada Olimpiade Rio mendatang, Cancellara, 35 tahun, menjadi kandidat terkuat untuk nomor time trial, yang akan dimulai 10 Agustus.
Dia pun tak menutupi obsesi meraih emas keduanya di Olimpiade setelah yang pertama di nomor time trial Olimpiade 2008.
"Lomba TdF kali ini berat bagi saya, banyak tekanan dan saya merasa lelah. Jika saya ini tampil bagus di Olimpiade, maka saya perlu istirahat," jelas Cancellara. (Antara)