Tim Bandung Wakili Indonesia di FIBA 3x3 World Tour Series

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Selasa, 19 Juli 2016 | 21:02 WIB
Tim Bandung Wakili Indonesia di FIBA 3x3 World Tour Series
Tim Bandung akan mewakili Indonesia di pentas FIBA 3x3 World Tour Series di Jepang [L-Men]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim Bandung U-33 bersiap wakili Indonesia di pentas kejuaraan dunia bola basket FIBA 3x3 World Tour Series di Utsunomiya, Jepang, 30-31 Juli mendatang.

Tim yang diperkuat Rivaldo Tandra, Juan Laurent, Jonathan Saragih, dan Xaverius Prawiro ini mendapat tiket usai menang atas tim Jakarta dari kategori elite di Grand Final L-Men 3x3 Competition Indonesia Tour 2016, Minggu (17/7/2016), 21-15.

Selain mempertandingkan final U-33, acara puncak yang diprakarsai produk suplemen L-Men bekerja sama dengan Perbasi ini juga memainkan partai akhir di kategori U-18.

Tim Malang berhasil keluar sebagai juara pada kategori U-18 usai menang 21-17 atas tim Jakarta. Atas kesuksesan ini, tim Malang akan ikut serta menyaksikan FIFA 3x3 World Tour Series di Jepang untuk menambah pengalaman.

"Tahun 2016 jadi tahun kedua L-Men menyelengarakan kompetisi ini, dimana melalui L-Men 3x3 Competition Indonesia Tour 2016, kami ingin terus menunjukkan komitmen dan konsistensi L-Men sebagai brand yang menginspirasi hidup sehat di masyarakat, khususnya kaum pria," kata Meirza Hartoto, L-Men Brand Manager, dalam rilis yang diterima Suara.com, Selasa (19/7/2016).

"Setelah mendapatkan pemenang dari Kategori Elite dan U-33, kami kembali menandingkan keempat tim terbaik dari tiap kategori (Elite dan U-33) untuk memperebutkan tiket menuju 2016 FIBA 3x3 World Tour Series. Kami ucapkan selamat kepada Tim Bandung dari Kategori U-33 yang berhasil menjadi pemenang," lanjut Meirza.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI