Suara.com - Sebuah foto yang diduga memperlihatkan pemenggalan kepala seorang tentara Turki menyusul upaya kudeta beredar di media sosial. Namun, banyak netizen yang menyebut foto tersebut tidak asli.
Dalam foto tersebut tampak tubuh seorang lelaki, yang diduga dipenggal oleh para pendukung Partai Keadilan dan Pembangunan (AKP), partai berkuasa di Turki, tergeletak di salah satu jembatan Sungai Bosphorus.
Namun, banyak pengguna Twitter yang mengatakan bahwa foto tersebut bukanlah foto baru, melainkan foto dari sebuah peristiwa yang terjadi pada tahun 2006.
Sementara itu, para tentara pelaku kudeta, yang sempat memblokade jembatan selama upaya kudeta berlangsung, pada akhirnya menyerahkan diri pada Sabtu (16/7/2016) pagi.
Pasukan militer yang loyal pada Presiden Tayyip Erdogan menumpas upaya kudeta tersebut. Baku tembak, ledakan, dan pertempuran udara mewarnai penumpasan tersebut.
Otoritas Turki pun memerintahkan penangkapan terhadap ribuan orang yang disinyalir terlibat dalam upaya kudeta tersebut. Perdana Menteri Benali Yildirim mengatakan, ada 2.839 orang ditangkap, termasuk diantaranya 2.745 hakim dan jaksa.
Yildirim mengatakan, 161 orang tewas, sementara 1.440 lainnya terluka dalam kekerasan yang terjadi selama semalam. Sebanyak 161 orang tersebut tidak termasuk para pelaku kudeta.
Presiden Erdogan menuding ulama Fethullah Gulen, yang kini bermukim di Pennsylvania, Amerika Serikat, sebagai otak dari upaya kudeta. Namun, Gulen membantah keras tuduhan tersebut. (Independent)
Aslikah Foto Tentara Turki Dipenggal Pendukung Pemerintah?
Ruben Setiawan Suara.Com
Minggu, 17 Juli 2016 | 09:49 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
REKOMENDASI
TERKINI