Wakil Ketua DPR Beri Selamat pada Kapolri Baru Tito Karnavian

Jum'at, 15 Juli 2016 | 16:37 WIB
Wakil Ketua DPR Beri Selamat pada Kapolri Baru Tito Karnavian
Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah. (Suara.com/Dian Rosmala)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Ketua DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Fahri Hamzah, mengucapkan selamat atas dilantiknya Jenderal Pol Tito Karnavian sebagai Kapolri menggantikan Jendral Badrodin Haiti. Selain itu, Fahri juga mengucapkan terimakasih atas pengabdian Badrodin selama menjabat sebagai Kapolri.

"Saya sudah ucapkan selamat pada pak Tito setelah pegang tongkat tugas dari Badrodin. Kita terima kasih dulu sama Badrodin," kata Fahri, di Kompleks DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (15/7/2016).

Menurut Fahri, sejauh ini Badrodin mampu menenangkan dinamika di internal Polri. Padahal, kita tahu pengangkatan Badrodin terjadi di sela-sela penyidikan calon Kapolri yang ditunjuk oleh Presiden Jokowi, yakni Komjen Pol Budi Gunawan.

"Karena begitu banyak dinamika dan isu, kita tahu ada semacam kehangatan atau hot isu pasca penolakan atau konflik antara BG (Budi Gunawan) dan KPK selesai, BG nggak dilantik padahal dapat pesetujuan dari DPR," kata Fahri.

"Badrodin jadi pemimpin transisi, jadi cukup baik dan mengantarkan pak Tito jadi Kapolri baru dan saya kira kita harus apresiasi BH (Badrodin Haiti)," Fahri menambahkan.

Selain itu, Fahri juga mengapresiasi sikap bijak Komjen Budi Gunawan yang sangat menghargai proses pengangkatan Tito sebagai Kapolri yang notabanenya seorang junior.

"Tentu kita juga harus mengapresiasi orang seperti Pak Budi Gunawan yang dengan sikap keprajuritannya menunjukkan bahwa dia menerima proses yang ada," kata Fahri.

Fahri berharap, Budi Gunawan akan terus menunjukkan pengabdiannya sebagai bagian dari Korps Kepolisian.

"Kita terus berharap pak Budi Gunawan akan terus sebagai bagian dari korps Kepolisian, menerima keputusan Presiden," tutur Fahri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI