Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tengah menyelidiki kasus dugaan kesengajaan dalam insiden tak berfungsinya 1.217 mesin presensi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di hari pertama masuk kerja usai libur Lebaran, Senin (11/7/2016).
Ahok memastikan, pegawai yang ketahuan bolos pada awal masuk kerja pasca libur lebaran kemarin, Tunjangan Kinerja Daerah (TKD) akan dipotong.
"Kita ada sistem gampang kasih sanksi langsung TKD nya hilang sebulan atau tiga bulan atau setahun sudah jelas kok, ini lagi kita selidiki soal absensi yang offline," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (13/7/2016).
Sejumalah titik yang offline pada saat awal masuk kerja dikatakan Ahok dirinya sudah mengetahui. Hanya saja ia belum bisa memastikan apakah ada unsur kesengajaan atau tidak.
"Sudah taulah yang offline siapa, kita lagi selidiki kesalahnnya dimana. Makanya kita mau bikin peraturan kalau absenya offline maka TKD nya ilang, sial di elu deh," ujarnya.