Dicecar Maju Lewat Parpol atau Independen, Ahok 'Ngeles' Lagi

Senin, 11 Juli 2016 | 10:59 WIB
Dicecar Maju Lewat Parpol atau Independen, Ahok 'Ngeles' Lagi
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Balaikota DKI Jakarta usai halal bihalal, Senin (11/7/2016). [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Sebelum Hari Raya Idul Fitri, calon petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sempat mengatakan akan memikirkan maju di Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017 lewat jalur partai politik atau independen. Ahok mengaku akan mempertimbangkan hal tersebut saat berada di kampung halamannya, Kabupaten Belitung Timur, Bangka Belitung. 
 
Ternyata lima hari setelah lebaran, saat Ahok ditanya wartawan akan maju dari jalur independen atau parpol di Pilgub DKI Jakarta, ia kembali berkelit. 
 
Ia hanya mengatakan bulan Syawal masih panjang.  Sehingga masih ada waktu menyampaikan ke publik akan bertarung di pesta demokrasi tahun depan dari jalur apa. 
 
"Saya bilang lebaran diumumkan kan (maju parpol atau independen) abis lebaran. Kalau di kampung saya lebaran sepanjang bulan syawal itu adalah lebaran," ujar Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (11/7/2016).
 
Mantan Bupati Belitung Timur ini mengatakan selama Bulan Syawal di kampungnya masih Lebaran. 
 
"Sepanjang bulan syawal Minal Aidin Wal faidzin," katanya. 
 
Diketahui sebelumnya, Ahok sempat mengatakan sebelum Lebaran dirinya akan membicarakan maju di Pilgub 2017 dari jalur independen atau partai politik. Pernyataan ini ia kemukakan sambil makan opor ayam di Belitung Timur. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI