Aher: Husni Kamil Manik Sosok Idealis

Jum'at, 08 Juli 2016 | 16:09 WIB
Aher: Husni Kamil Manik Sosok Idealis
Gubernur Provinsi Jawa Barat Ahmad Heriyawan menggelar open house di Perumahan Ambarapura, Jalan Merapi Kodau, Jatimekar, Jatiasih, Bekasi, Jumat siang (8/7/2016). (suara.com/Ummi Hadyah Saleh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur Provinsi Jawa Barat Ahmad Heriyawan atau akrab disapa Aher menilai sosok Ketua mendinang Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) adalah sosok yang baik. Menurutnya, selama menjadi Ketua KPU mendiang Husni memiliki idealisme.

"Saya melihat, tentu dia (mendiang Husni) orang yang baik, yang bertugas sebagai Ketua KPU menegakkan demokrasi dengan baik. Beliau masuk KPU punya idealisme untuk bersama-sama dengan komponen lain menyelenggarakan pemilihan umum yang demokrasi, jujur, bebas dan adil," ujar Aher di sela-sela open house di Perumahan Ambarapura, Jalan Merapi Kodau, Jatimekar, Jatiasih, Bekasi, Jumat (8/7/2016).

Meski dirinya tidak memiliki kedekatan khusus dengan mendiang Husni, dirinya mengaku kehilangan. Aher juga berharap mendiang Husni ditempatkan yang terbaik di sisi Tuhan.

"Semoga diterima amal ibadahnya dan semoga Allah SWT memasukkan ke surganya,"ungkapnya.

Jenazah Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Husni Kamil Manik dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Jeruk Purut, Cilandak Timur, Jakarta Selatan, sekitar pukul 13.00 WIB Jumat (8/7/2016).

Sebelumnya Husni menghembuskan nafas terakhir pada pukul 21.00 WIB saat sedang dirawat di Rumah Sakit Pusat Pertamina Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (7/7/2016) malam. Husni didiagnosa menderita penyakit diabetes dan kelainan organ dalam.

REKOMENDASI

TERKINI