Puluhan Karangan Bunga Berjajar di Rumah Dinas Almarhum Husni

Jum'at, 08 Juli 2016 | 09:56 WIB
Puluhan Karangan Bunga Berjajar di Rumah Dinas Almarhum Husni
Jajaran karangan bunga di depan rumah dinas Husni Kamil Malik. [Suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Puluhan karangan bunga duka cita terpampang di kediaman dinas Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Husni Kamil Manik, Jalan Siaga Raya, Nomor 23, Pejaten Barat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (8/7/2016).

Sejumlah karangan bunga yang terpantau, adalah dari Wakil Presiden Jusuf Kalla, Ketua Mahkamah Konstitusi Arief Hidayat, Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Kemudian, Kadiv Propam Irjen Mochamad Iriawan, Ketua Badan Pengawas Pemilu Muhammad‎, Gubernur Kalimantan Barat Cornelis, Ikatan Alumni Universitas Andalas Jabodetabek dan Forum Alumni HMI Minang‎.

Pantauan di rumah duka, sejumlah tokoh terlihat datang dan pergi. Di antaranya, Kapolri Jenderal Badrodin Haiti, Menteri Pendidikan Anies Baswedan, dan seluruh komisioner KPU.

Diketahui, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Almarhum Husni Kamil Manik meninggal dunia di RS Pertamina Jakarta pukul 21.03 WIB Kamis (7/7/2016) didiagnosa menderita penyakit diabetes dan kelainan organ dalam. Rencananya, jenazah akan dimakamkan di Makam Jeruk Purut sekira pukul 13.30 WIB usai Salat Jumat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI