Presiden Jokowi Bagikan Sembako Kepada Warga Bogor

Selasa, 28 Juni 2016 | 15:32 WIB
Presiden Jokowi Bagikan Sembako Kepada Warga Bogor
Presiden Joko Widodo membagikan sembako kepada warga Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/6/2016). [Suara.com/Erick Tanjung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Presiden Joko Widodo menyerahkan bantuan bahan pokok ramadan kepada warga di kampung Kramat, Panaragan, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Selasa (28/6/2016). Bingkisan bahan pokok tersebut berisi beras, minyak goreng, gula dan teh‎.
 
‎Jokowi yang mengenakan kemeja putih tiba di lokasi sekitar pukul 15.00 WIB. Ia langsung menyalami warga yang rata-rata dari kalangan Ibu-ibu yang tengah menerima pembagian bingkisan sembako. 
 
Lalu Jokowi mendekati barisan Ibu-ibu lansia yang sudah duduk berjajar di kursi menunggu antrian pembagian sembako. Jokowi pun kenyuruh ajudannya membagikan amplop warna putih kepada mereka.
 
Jokowi berada di lokasi sekitar 15 menit. Kemudian melanjutkan perjalanan ke Istana Bogor untuk berbuka puasa bersama dengan anak-anak yatim. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI